Senin, 24 Oktober 2016

Deep Fryer, Apa Manfaat dan Kelebihannya?

Kelebihan Deep Fryer


Masih bingung dengan mesin yang satu ini? Yap Ini adalah mesin Deep Fryer atau mesin penggorengan bahan makanan dengan teknologi terkini dan lebih modern. Dengan mesin Deep Fryer pekerjaan goreng menggoreng dalam kuantitas minyak yang banyak menjadi lebih sempurna. Mesin ini biasa di gunakan dalam industri kuliner restoran dan tempat makan cepat saji. Mesin ini bisa di gunakan secara Hybrid karena menggunakan teknologi Gas dan Listrik secara bersamaan ataupun individu. 


Dibeberapa restoran cepat saji seperti KFC, McDonald dkk sudah menggunakan gas deep fryer sebagai salah satu utilities yang paling utama dan vital. Kelebihan dari gas deep fryer ini sangatlah banyak. Gas Deep fryer memberikan kematangan sempurna pada gorengan yang dimasak, tingkat keamanan yang tinggi dimana api akan padam sendirinya apabila terjadi kepulan asap secara tiba-tiba, adanya waktu petunjuk dengan pengaturan suhu yang dimiliki gas deep fryer maka gas deep fryer adalah salah satu cara menggoreng dengan menggunakan teknologi tinggi. Beberapa kelebihan mesin deep fryer yang perlu anda ketahui :
  • Fitur Full otomatis
Karena mesin di didesain sedemikian rupa untuk mengejar hasil yang maksimal, maka mesin ini di lengkapi dengan perangkat elektronik otomatis. Jadi anda bisa mengatur beberapa setelan seperti Suhu, dan timer penggunaan secara semi auto. Dengan begini hasil gorengan tidak akan menjadi gosong dan matang merata sesuai manajemen waktu yang anda punya.
  • Hasil Gorengan Lebih Krispy
Ya hasil yang di dapat menjadi lebih Krispy/garing dan matang merata, karena menggunakan wadah  lebar dan dalam so menjamin apapun yang anda goreng akan masuk kedalamnya. Deep Fryer juga mempunyai suhu penggorengan di dalam wadah secara merata, jadi hasil makanan pun akan Krispy secara merata juga.
  • Kapasitas Minyak
Karena mendukung pengerjaan dalam kuantitas banyak, maka mesin deep Fryer di lengkapi dengan kapasitas wadah yang cukup bervariasi, jadi anda bisa menggunakan minyak dengan lebih maksimal dan hemat sesuai dengan kapasitas yang anda miliki.
  • Konsumsi gas irit.
Karena di dukung dengan konsep Hybrid jadi bisa dibilang tenaga yang di hasilkan tidak sepenuhnya di lakukan oleh gas (konvensional). Hasilnya pemakaian gas jadi lebih irit, tetapi dengan hasil yang jauh lebih maksimal.
  • Material Anti Karat
Mesin Deep Fryer di buat dan di desain sedemikian rupa dengan material anti karat berkualitas terbaik. Hampir seluruh bagian deep fryer di buat menggunakan material Stainless Steel terbaik. Sudah barang tentu yang namanya korosi/karat tidak akan mudah terjadi.

Nah bagi anda yang memiliki usaha warung makan dengan aneka menu goreng-gorengan maka sudah barang tentu dan wajib memiliki mesin makanan yang satu ini. Untuk masalah Harga Deep Fryer sangat bervariasi, karena mesin ini ada yang di jual dengan kualitas buatan lokal serta import. So  tunggu apa lagi?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar