Natural make-up atau rias wajah selain sangat pas digunakan untuk ngantor, juga cocok dipakai untuk wawancara kerja atau untuk menghadiri acara di siang hari. Peralatan yang dibutuhkan untuk rias waja simple adalah semua produk riaswajah casual, bedak tabur, pensil alis, eye shadow, lip liner dan mascara. Berikut ini adalah tips bagaimana melakukan riaswajah simple yang menarik: 1. Oleskan concealer di bawah mata, ratakan dengan ujung jari. 2. Gunakan stick foundation untuk ‘mendempul’ wajah, kemudian ratakan rias wajah dengan jari tangan. 3. Gunakan bedak tabur ke seluruh wajah cantik, supaya warna merata, terutama di bagian bawah mata. Ini penting untuk mendapatkan dasar riaswajah sempurna. 4. Pilih pensil rias alis berwarna cokelat untuk mempertegas garis alis mata. Hindari pinsil alis warna hitam yang akan memberi kesan wajah yang ‘judes’ . 5. Sapukan eye shadow warna cokelat pada kelopak mata, kemudian bingkai mata dengan eyeliner.
6. Bubuhkan perona pipi (blush on) ke arah telinga.
7. Oleskan lip liner untuk mengoreksi bentuk bibir lalu pilih lipstic mengilap warna rias netral. 8. Sapukan maskara bulu mata atas dan bawah, masing-masing 2 kali agar wajah cantik terlihat lebih natural.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar