Kamis, 24 Desember 2009

Proses Pencucian Mobil

Kadang kita “asal” dalam melakukan pencucian mobil. Yang penting bersih, tapi sebenarnya ada urutan untuk melakukan pencucian mobil:

1. Basahi semua bagian mobil, sampe kotoran yang bisa tersapu oleh air sudah tidak ada.

2. Sebelum bagian bodi mengering, langsung pake spon cuci mobil (+shampo mobil tentunya) dari bagian atas sampai bawah, kalau bagian ban pake sikat bagian velg tetap pake spon.

3. Sebelum sabun mengering langsung di siram lagi seluruh body mobil, kalau masih ada kotoran yah di bersihin lagi, trus bilas lagi.

4. Sebelum kering air baru di lap pake kanebo(Jangan tunggu air yang mengering sendiri sb di jamin bakal ada bercak air)

www.bluefame.com

Trik Natal Berkesan

Natal tidak selalu identik dengan barang baru dan kemewahan, dengan keadaan yang serba terbataspun anda dapat memeriahkan Hari Natal dengan keluarga. Tips Natal berikut akan membantu Anda memanfaatkan barang yang sudah ada di rumah dan mengaturnya menjadi kreasi hiasan Natal yang cantik:

  1. Pasang lampu Natal dengan memulainya dari lampu kecil di bagian atas lalu ke bagian bawah. Teslah terlebih dahulu sebelum Anda memasangnya.
  2. Tips Natal berikutnya gunakan lampu sorot yang mengarah ke rumah atau pohon agar tidak memberikan kesan mencolok.
  3. Cadangan kabel yang tidak terpakai simpan di kotak bekas wadah tisu yang sudah tidak terpakai dan beri nama agar mudah di kenali.
  4. Buatlah kotak berukuran kecil yang terbuat dari kardus atau triplek ¼ inci untuk menyimpan lampu-lampu kecil.
  5. Bungkus dengan rapih agar mudah ditemukan untuk digunakan pada Natal tahun berikutnya. Jauhkan lilin dari jangkauan anak-anak dan jangan nyalakan lilin di sekitar pohon Natal. Berikan wadah setiap lilin yang dinyalakan.
  6. Hindari dekorasi yang terbuat dari barang pecah belah atau berpinggiran tajam, sebaiknya hindari dekorasi kecil yang gampang dijangkau oleh anak-anak dan dapat ditelan oleh mereka.
  7. Simpan kartu natal bekas untuk digunakan pada Natal berikutnya dengan sedikit kreasi, menempel foto keluarga dan memberikan pernak-pernik kartu Natal tersebut akan terlihat cantik.
  8. Bila kartu ucapan untuk hadiah telah habis, gunakan sisa kertas kado. Gunting sesuai ukuran kartu dan hias kemudian tempelkan kartu kreasi pada kado Jangan buang hiasan pohon Natal yang pengaitnya sudah terlepas, kumpulkan jadi satu dan buat menjadi hiasan meja yang cantik.
  9. Selalu ingat untuk mematikan lampu-lampu pohon Natal sebelum tidur dan semprotkan sedikit wewangian pada hiasan-hiasan yang digantung.
  10. Ingin membungkus kado berukuran besar? Anda tidak perlu pusing-pusing! Gunakan taplak meja yang terbuat dari bahan plastik atau dari bahan kertas yang bermotif nuansa Natal.
  11. Sebagai tempat tisu gunakan kantong kado atau kantong plastik berwarna terang, Andapun memiliki wadah tisu yang menarik.
  12. Bentuk bekas kartu Natal menyerupai pohon Natal sebagai hiasan dan tempelkan di dinding
  13. Kumpulkan kain-kain perca dan jahitkan pada sarung bantal. Ciptakan suasana Natal dari tiap-tiap kain perca yang disusun dengan nuansa cerah dan meriah.
  14. Lihat koleksi boneka Anda, jika masih ada yang bagus dan layak dikeluarkan, cuci dan dandani boneka-boneka tersebut dengan pita-pita berwarna merah, hijau atau kuning emas. Lengkapi dengan kotak-kotak kado kecil di lengan boneka tersebut dan susun di bawah pohon Natal.

Demikian tips hemat mendekorasi hiasan Natal Anda, selamat merayakan Hari Natal bersama keluarga dan silahkan kunjungi RumahdanProperti.com untuk seputar informasi lain mengenai Jual Rumah, Beli Rumah, Rumah Dijual, Rumah Disewakan, dan Properti Indonesia.

Profesi Konsultan Kecantikan

Ingin kulit lebih putih, itulah yang kebanyakan diinginkan oleh mayoritas wanita Indonesia. Demi mendapatkannya, tak sedikit dari mereka yang rela melakukan apapun untuk mendapatkan kulit putih. Bahkan mereka pun berani menggunakan kosmetik berbahan kimia berbahaya. Itulah sekelumit masalah kecantikan yang kerap dihadapi oleh kaum hawa, bahkan kaum adam. Bagaimana tanggapan Dr. Rosdiana, Konsultan Kecantikan House of Ristra mengenai hal tersebut? Berikut penuturannya kepada Hutami Pudya dari Jurnal Bogor.

Apa yang mendorong Anda memilih profesi menjadi konsultan kecantikan?

Yang membuat saya memilih profesi menjadi Konsultan Kecantikan adalah keinginan saya untuk bisa mempercantik diri saya sendiri. Saya pun mengikuti pendidikan yang berkaitan dengan hal tersebut. Alhamdulillah, kemampuan tersebut bisa saya terapkan sendiri. Saya pun bisa menerapkannya di keluarga saya.

Apa suka duka menjadi konsultan kecantikan?

Saya lebih banyak merasakan sukanya menjadi konsultan kecantikan. Saya senang bisa membantu orang lain untuk sehat, apalagi tampak cantik dan segar. Laki-laki pun juga harus merawat kesehatan kulitnya, tidak hanya wanita. Jadi sekarang ini perawatan kulit tak hanya perempuan saja, tetapi juga lagi-laki. Menjaga kesehatan kulit kini menjadi salah satu kebutuhan utama. Dukanya menjadi Konsultan Kecantikan adalah ketika ada yang konsultasi ke saya dan meminta untuk menjadikan wajahnya cantik secara singkat, serta tidak menjalankan anjuran saya.

Perawatan kulit secara tradisional identik dengan penggunaan kosmetik alami, dan perawatan kulit secara modern identik dengan penggunaan kosmetik yang menggunakan bahan-bahan kimia. Tidak selamanya kosmetik tradisional aman bagi kulit dan tidak selamanya pula kosmetik modern membahayakan kulit.

Apa tanggapan Anda mengenai banyaknya skin care bermunculan?

Dewasa ini memang tak sedikit jasa skin care bermunculan. Mulai dari yang harganya murah meriah sampai yang mahal. Sebagai konsumen kita harus pandai-pandai memilih jasa perawatan kulit dan sebaiknya perlu memilih kosnsultan kecantikan yang bagus.

Ada yang beranggapan kalau melakukan perawatan kulit di skin care, kita akan ketagihan. Apa tanggapan Anda?

Ada sebagian orang yang masih sangsi untuk melakukan perawatan di skin care. Alasannya adalah takut ketagihan atau takut tidak cocok dengan kulitnya. Untuk masalah takut ketagihan sebenarnya tidak seperti itu. Perawatan kulit memang harus dilakukan secara rutin, skin care lah salah satu cara untuk membantu menyehatkan kulit. Kalau alasan tidak cocok dengan kulit, sebelum melakukan perawatan di skin care kita harus tahu apa jenis kulit kita dan harus pandai memilih jasa skin care dan konsultan kecantikan.

.jurnalbogor.com

Resep Praktis unutk Perawatan Rambut


1. Yang Anda butuhkan untuk resep pertama ini adalah, 1 ons kecap kedelai ditambah 1 mangkuk air hangat.

Cara: Setelah menyampo rambut Anda, basahi rambut dengan ramuan tadi. Biarkan selama 10 menit dan setelah itu bilas.

2. Untuk resep perawatan rambut kedua yang Anda butuhkan adalah, 2 sendok makan Molasses (sirup gula), 2 sendok teh agar-agar tanpa rasa, 1 sendok teh susu segar, 1 sendok teh bir basi.

Cara: Masukan semua bahan dalam mangkuk, lalu sisirkan ke rambut Anda. Tutup rambut dengan tutup kepala plastik lalu balut dengan handuk, biarkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air hangat. Beri shampo dan bilas sampai bersih, lalu keringkan. Resep ini berguna untuk mempertahankan warna rambut dan mencegah kerontokan.

3. Untuk resep perawatan rambut ketiga ini yang Anda butuhkan adalah: 1 butir telur, 1/2 alpokat, haluskan dan jadikan semacam pasta, 2 sendok makan minyak gandum.

Cara: Kocok telur dengan blender lalu tambahkan alpokat dan minyak gandum, terus blender hingga halus. Jika Anda berambut panjang, bagi rambut Anda dalam beberapa bagian dan oleskan resep ini dari kulit kepala terlebih dahulu lalu keluar, pijat-pijat pasta ini ke tiap bagian kulit kepala. Setelah merata tutup rambut Anda dengan penutup mandi plastik selama 30 menit. Bersihkan rambut Anda, bilas dengan air hangat selama lima menit dan gunakan shampo lalu bilas kembali hingga bersih. Resep ini berguna untuk menyehatkan kulit kepala dan membuat rambut berkilau.

Memang membutuhkan sedikit usaha untuk melakukan tips-tips Perawatan Rambut ini, namun jika Anda mau telaten, niscaya Anda akan mendapatkan mahkota yang berkilau. Selamat mencoba!

kapanlagi.com

Resep Praktis untuk Perawatan Rambut


1. Yang Anda butuhkan untuk resep pertama ini adalah, 1 ons kecap kedelai ditambah 1 mangkuk air hangat.

Cara: Setelah menyampo rambut Anda, basahi rambut dengan ramuan tadi. Biarkan selama 10 menit dan setelah itu bilas.

2. Untuk resep perawatan rambut kedua yang Anda butuhkan adalah, 2 sendok makan Molasses (sirup gula), 2 sendok teh agar-agar tanpa rasa, 1 sendok teh susu segar, 1 sendok teh bir basi.

Cara: Masukan semua bahan dalam mangkuk, lalu sisirkan ke rambut Anda. Tutup rambut dengan tutup kepala plastik lalu balut dengan handuk, biarkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air hangat. Beri shampo dan bilas sampai bersih, lalu keringkan. Resep ini berguna untuk mempertahankan warna rambut dan mencegah kerontokan.

3. Untuk resep perawatan rambut ketiga ini yang Anda butuhkan adalah: 1 butir telur, 1/2 alpokat, haluskan dan jadikan semacam pasta, 2 sendok makan minyak gandum.

Cara: Kocok telur dengan blender lalu tambahkan alpokat dan minyak gandum, terus blender hingga halus. Jika Anda berambut panjang, bagi rambut Anda dalam beberapa bagian dan oleskan resep ini dari kulit kepala terlebih dahulu lalu keluar, pijat-pijat pasta ini ke tiap bagian kulit kepala. Setelah merata tutup rambut Anda dengan penutup mandi plastik selama 30 menit. Bersihkan rambut Anda, bilas dengan air hangat selama lima menit dan gunakan shampo lalu bilas kembali hingga bersih. Resep ini berguna untuk menyehatkan kulit kepala dan membuat rambut berkilau.

Memang membutuhkan sedikit usaha untuk melakukan tips-tips Perawatan Rambut ini, namun jika Anda mau telaten, niscaya Anda akan mendapatkan mahkota yang berkilau. Selamat mencoba!

kapanlagi.com

Pemeriksaan Kesehatan, Pentingkah?

Apa itu pemeriksaaan kesehatan?

Pemeriksaan kesehatan atau yang kita kenal dengan nama Medical Check-up adalah suatu proses pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh. Pemeriksaan ini bisa bervariasi tergantung dari umur, jenis kelamin, dan kesehatan seseorang.

Perlu atau tidak?

Banyak dari anda yang berpikir untuk apa sih pemeriksaan kesehatan? Banyak juga dari anda yang berpikir “Toh, gue kelihatan sehat kan nih.. buat apa periksa kesehatan”. Memang dari luar anda terlihat sehat dan bugar, namun belum tentu organ dalam tubuh anda juga demikian. Melalui pemeriksaan kesehatan ini, anda bisa mengetahui secara mendetail mengenai kesehatan organ dalam tubuh anda, dan jika memang ada masalah, anda bisa ambil langkah pencegahannya. Jadi pemeriksaan itu penting walaupun memang kadang pemeriksaan kesehatan gratis jarang ditemukan. Ingat kesehatan itu mahal!

Apa saja yang perlu dicek?

Tergantung dari usia, jenis kelamin, dan kesehatan, anda bisa berkonsultasi dengan petugas medis yang melayani anda. Anda jelaskan mengenai latar belakang kesehatan anda. Disamping semua itu memang ada beberapa elemen yang HARUS dicek dan tidak mengenal usia, jenis kelamin serta kesehatan anda.

Mengenai jenis pemeriksaan terserah Anda, ada pemeriksaan kesehatan gratis dan tentunya ada juga yang mahal.

Mereka adalah:

* Trigliserida - Kadar lemak dalam darah

* Anti bodi – Kadar darah putih yang bertugas menjaga tubuh anda dari segala penyakit

* Hepatitis - Penyakit yang menyerang liver anda.

* Kimia GOT, GPT – Fungsi hati.

* Kolestrol LDL – juga disebut kolestrol “jahat” penyebab sakit jantung dan strok

* Kolestrol HDL – juga disebut kolestrol “baik” sebaliknya LDL, bisa menolong dari sakit jantung dan strok, namun jika kadarnya terlalu rendah malah menyebabkan sakit jantung dan strok.

Biasanya anda diharuskan berpuasa selama kurang lebih 9 jam. Hal ini dilakukan supaya hasil pemeriksaan valid.

Interval waktu pengecekan?

Interval yang tepat untuk melakukan pemeriksaan kesehatan biasanya 1 tahun sekali untuk kita yang berumur 20-30 tahun. Nah, untuk yang diatas itu boleh dilakukan lebih cepat yakni 6 bulan – 1 tahun sekali. Untuk lebih tepatnya mungkin anda bisa konsultasi dengan pakar kesehatan setempat.

Hidup sehat dengan pemeriksaan rutin

Hidup sehat sebaiknya dimulai dari usia dini. Memang harga yang harus dibayar untuk sehat itu tidaklah murah, apalagi bagi anda yang masih berusia 20-30 tahun yang sedang heboh-hebohnya menyantap semua hidangan dan tidak mengindahkan apakah itu sehat atau tidak. Jangan berpikiran “Kita kan masih muda, jadi ayolah kita nikmatin hidup ini, nanti saja kalau sudah tua baru jaga kesehatan“. Anda salah besar jika berpikir seperti ini, karena kalau sudah tua, maka semuanya sudah terlambat. Ada baiknya mulai sekarang anda pilih makanan yang boleh anda makan, serta perbanyak olah raga diwaktu muda. Karena manfaat dari hidup sehat ini tidak akan anda rasakan langsung, tapi nanti dihari tua anda.

www.twentea.com

Pertanyaan Sebelum Memutuskan Membeli Motor

Beli motor/mobil kadang suka bingung memutuskan yang tepat untuk diri sendiri atau kadang orang suka terjebak diantara merk dan kebutuhan. Kalau udah tau apa yang dibutuhkan bisa lebih gampang untuk memutuskan. Kadang sudah bisa memutuskan tapi uang kurang, balik lagi jadi bingung. Siapa tau dengan question list ini bisa membantu mencari motor/mobil apa yang sesuai dengan kebutuhan karena tiap orang unik dan beda kebutuhannya.

Aniwei question list ini berdasarkan pengalaman pribadi kalau ada yang mau menambahkan silakan

1. Kebiasaan riding style

Santai/Speeding/Touring. Untuk harian apa hobby alias dipake weekend aja.

2. Solo atau Tandem atau dipakai orang lain

Akan dipake sendiri apa ada boncengan? Seberapa nyaman untuk boncengan. Atau malah dipake juga untuk orang lain, siapa tau belinya patungan

3. Volume mesin dan ukuran motor

Semakin besar CC biasanya semakin besar bodynya dan semakin kenceng larinya.

4. Berapa budget yang tersedia?

bukan hanya harga belinya saja tapi renungkan juga nanti Biaya perawatan, Pajak, spare parts

5. Resources

Internet, club, Bengkel, kenalan, teman yang bisa dimintai bantuan kalo terjadi masalah. Percuma kalo udah bagus motor/mobil kita tapi ngga ada yang bisa bantuin kalo ada masalah. Karena ngga ada yang tau dan ngerti.

6. Features yang dibutuhkan

Pilihlah sesuai kebutuhan Anda jangan pilih modelnya saja.

7. Akan berapa lama digunakan

Buat anak jika nanti besar, atau keluarga, Depresiasi harga motor bekas, Buat investasi? tiap merk pasti beda.

8. Motivasi dalam membeli

Kebutuhan diri sendiri, Tren pasar, kenyamanan, buat usaha, good review atau dipaksa sama salesnya?

9.Kapan dibutuhkan

Beli baru detik ini juga, beli motor bekas harus rajin mencari. atau tunggu model baru berikutnya?

www.kymco.or.id

Tips Memilih Baby Sitter Untuk Anak




Sebagai ibu sekaligus pekerja yang baik, seringkali Anda membutuhkan jasa
baby sister untuk mengasuh buah hati Anda. Tapi, jika tidak teliti memilih baby sitter, alih-alih si buah hati mendapat pengasuhan yang tepat, malah mendapat perlakuan fatal. Untuk memilih baby sitter atau pengasuh bayi yang andal, pastikan ia memiliki kriteria sebagai berikut: berpenampilan rapi dan bersih. Ya, penampilan mencerminkan kepribadian. Jika ia berpenampilan rapi, berkuku bersih, rambut yang tersisir dengan baik, kulit bersih dan sebagainya. Ini berarti ia pun bersih dan rapi dalam merawat buah hati Anda.
Kesehatan calon baby sister juga penting, baik fisik maupun mental, untuk mencegah anak Anda tertular dari penyakit. Jangan sungkan untuk mengeluarkan sejumlah uang guna melakukan pemeriksaan kesehatan bagi calon pengasuh anak Anda. Jika calon baby sitter Anda memiliki sikap yang ceria, ini akan membawa pengaruh yang baik bagi Anda, karena mereka—anak dan baby sitter —akan berada dalam suasana yang gembira. Bagaimana baby sitter bisa bersikap ceria bila ia menderita penyakit?
Untuk mengasuh anak dibutuhkan kesabaran tinggi. Tapi, bukan berarti calon baby sitter Anda tidak bisa marah, terutama saat anak melakukan kesalahan. Sebab itu, pastikan bahwa kesabaran adalah salah satu kriteria yang dimiliki calon pengasuh buah hati Anda. Selain sabar, baby sitter yang andal juga harus berlaku jujur. Bayangkan, apa jadinya jika baby sitter Anda mengaku bahwa ia sudah memberi obat pada anak, padahal obat itu dimuntahkan oleh si kecil?
Selain memiliki akhlak yang baik, pengasuh anak juga harus memiliki pengetahuan dasar mengenai pelbagai penyakit yang umumnya diderita anak kecil. Termasuk bagaimana mencegah penyakit itu dengan senantiasa mensterilkan peralatan makan dan minum si kecil, serta menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan bermain anak.
Baby sitter yang kompeten juga memiliki pengetahuan tentang makanan yang bergizi bagi anak. Selain itu, ia juga paham mengenai perkembangan dunia anak, misalnya bahwa seorang bayi yang belum bisa bicara harus dirangsang dengan komunikasi yang intens. Tahu ragam mainan dan cerita yang disesuaikan dengan kebutuhan anak. Dengan demikian, ia tidak menyampaikan cerita yang salah, pada saat membaca dongeng bagi anak sebelum tidur. Ia juga tidak malas menjawab pertanyaan yang sering disampaikan oleh anak, termasuk menyanyikan lagu-lagu bagi mereka.

Pengasuh yang baik tidak akan mudah menyerah menghadapi anak yang rewel. Misalnya jika si kecil sedang mogok makan, calon baby sitter bisa membuat suasana yang menyenangkan. Dan, baby sitter yang andal juga bisa menjadi teman bagi si kecil, di mana mereka bermain bersama dan melakukan pelbagai aktivitas lainnya.

Ibu, Anda bisa mengetahui kriteria semacam apa yang dimiliki calon baby sitter Anda dengan menanyakan ragam pertanyaan yang sering ditanyakan layaknya perekrutan kerja di sektor formal. Mulailah dengan menanyakan identitas dan riwayat hidup mereka dengan lengkap. Kemudian, tanyakan pengalaman kerja mereka dengan detail. Hadapkan pada suatu kasus, misal apabila anak terkena panas, apa yang akan ia lakukan untuk mengatasinya. Jangan lupa minta ia juga untuk mempraktekkan cara ia menangani anak yang sedang terkena panas. Terakhir, ajak calon baby sitter Anda berbicara sebanyak-banyaknya, untuk menggali kepribadiannya.



http://www.glministry.com/?p=152

Trik dan Tips Jalani Bulan Madu Yang Mantab



Menikah adalah hal indah bagi setiap orang, karena itu tak jarang orang merayakannya dengan pesta yang berkesan Wahh, sayang banyak orang yang cenderung menghilangkan bulan madu dalam konsep pernikahan mereka.
Memang bulan madu tak harus ada tetapi jika bisa Anda lakukan, bulan madu bisa membantu Anda melepaskan stres usai menjalani kesibukan yang tinggi saat mempersiapkan pesta pernikahan, selain membantu Anda bisa lebih mesra, lebih hangat dan lebih mengenali pasangan Anda.
Beberapa hal berikut perlu Anda cermati sebelum memutuskan berangkat berbulan madu:

1. WAKTU
Waktu yang tepat untuk bulan madu adalah usai pesta pernikahan. Jadi sebelumnya Anda telah merancang pesta pernikahan dengan rencana bulan madu menjadi dalam satu paket rencana. Jika Anda berdua sama-sama pekerja, cobalah atur jadwal pulang bulan madu tak berdekatan dengan jadwal Anda masuk kerja. Siapa tahu Anda masih ingin lebih lama lagi berbulan madu maka keinginan itu masih bisa diwujudkan.

2. TEMPAT TUJUAN
Tentukan tempat tujuan berdasarkan keinginan dan kemampuan Anda dan pasangan. Penentuan tempat bulan madu membantu Anda menentukan barang bawaan. Pilih tempat tujuan yang membantu Anda menemukan atmosphere bulan madu yang membantu Anda semakin dekat dengan pasangan. Bisa jadi pilihan tempat bulan madu ini suatu saat bisa membantu Anda dan pasangan menghangatkan kembali hubungan yang mungkin 'mendingin'.

3. AKOMODASI
Lakukan pemesanan tiket pesawat, KA atau alat transportasi lain yang akan Anda gunakan dan booking tempat penginapan jauh hari sebelumnya, untuk menghindari habisnya tiket dan tidak tersedianya tempat. Terutama disaat libur Hari Raya dan libur sekolah. Jangan lupa juga mencatat no.tiket, alamat & No telepon dari hotel dan biro transportasi yang digunakan, tujuannya untuk berjaga-jaga jika ada perubahan jadwal secara mendadak.

4. BARANG BAWAAN
Buatlah daftar barang bawaan yang sesuai dengan tempat tujuan Anda, kalau bisa jangan terlalu banyak karena akan merepotkan Anda dan Pasangan! Bawalah pakaian yang sesuai dengan iklim tempat tujuan Anda.
- Jika daerah dingin, bawalah jaket, sarung tangan, syal dan sweater.
- Jika daerah panas, bawalah topi, kacamata hitam dan sunblock.
- Bawa juga perlengkapan pribadi, termasuk Lingerie dan pakaian-pakaian seksi lainnya namun hindari yang berkesan murahan.
Sehingga pasangan Anda akan memohon agar Anda mengenakannnya lagi.
- Peralatan-peralatan, seperti kamera atau handycam. Jangan sampai ada moment indah yang terlewatkan.
- Obat-obatan seperti obat flu dan obat lainnya.
- Barang-barang kenangan Anda beserta pasangan yang memungkinkan untuk bisa dibawa. Ini akan menambah nilai romantis pada bulan madu Anda.

Saat berada di tempat
bulan madu, nikmatilah waktu-waktu bersama dengan pasangan Anda. Berikanlah kejutan-kejutan kecil pada pasangan Anda seperti menyediakan sarapan pagi, membuat aroma dan suasana romantis saat mandi bersama, saat akan makan malam pesan terlebih dahulu menu kesukaan pasangan dan beritahu kepada pegawai penginapan bahwa Anda sedang berbulan muda maka jangan kaget jika Anda menerima kejutan kecil dari Hotel tempat Anda menginap. Jangan Lupa...!!! Letakkan kalimat "Do Not Disturb" pada pintu kamar Anda.



Kapanlagi.com

Wedding Fair Yang Keren



Untuk keempat kalinya, Bidakara Wedding Fair pun digelar. Dimulai sejak kemarin, Jumat (26 Juni 2009), wedding Fair ini memberikan kesempatan bagi para calon pengantin untuk melihat berbagai pilihan vendor untuk pernikahan.
Setidaknya terdapat 100 vendor yang ikut berpartisipasi dalam acara ini. Vendor-vendor penyedia pendukung pernikahan tersebut antara lain adalah untuk ragam produk dan jasa, seperti dekorasi, katering, fotografi dan video shooting, bridal gown, gaun kebaya, kartu undangan, suvenir, wedding venue, penata rias, dan jasa layanan pernikahan lainnya. Bidakara Wedding Fair digelar di ruang Binakarna, Gedung Bidakara, Kuningan, Jakarta, dari tanggal 26-28 Juni 2009.
Untuk tema ekspo tahun ini, acara yang digelar berdasar kerja sama antara Hotel Bumi Karsa Bidakara dan Manten House mengusung tema “Be Nature All”. “Tema go-green ini diangkat sebagai peringatan akan kecintaan kita untuk alam. Namun, kami juga melihat bahwa ada kaitan antara menikah dengan alam. Keduanya, sama-sama merupakan kegiatan menanam dan merawat. Bedanya, kalau alam merawat dan menanam alam dan tumbuhan, sedangkan kalau pernikahan, merawat, dan menanam cinta,” terang Arif Rachman, pihak dari Manten House.

Setiap pengunjung yang datang ke
Wedding Fair akan diberikan sehelai kertas berupa daun, yang bisa ditempelkan pada sebuah pohon kosong. Kemudian pada akhir acara ekspo ini akan dihitung. Setiap daun tersebut menyimbolkan jumlah pohon yang akan disumbangkan panitia ke Yayasan Kehati, sebagai bantuan untuk pelestarian alam di Brebes.
Selain itu, beberapa vendor pun turut mengikuti tema dengan mengeluarkan koleksi-koleksi yang berhubungan dengan alam. Misal, desain kartu undangan dari Domino yang menggunakan bahan-bahan yang biasanya tak terpakai menjadi berguna. Contohnya, undangan dari bahan bambu, atau bahan anyaman, bahkan dari bahan kaleng kerupuk. Ide-ide seputar undangan pernikahan dari bahan-bahan alternatif adalah upaya Domino untuk mengurangi penggunaan kertas yang harganya semakin mahal, plus bentuk kepedulian mereka terhadap alam.
Hari pertama Bidakara Wedding Fair 4 diwarnai dengan peragaan busana 14 tahun Maha Karya dari Rini Suwardy dan make-up show dari Ani Hendrikkson. Tak hanya itu, hari ini (27 Juni 2009) akan ada fashion show dari Yohannes Bridal. Sementara esok akan ada talk show dari Rina Gunawan Wedding Organizer, demo pre-wedding treatment dari Taman Sari Royal Heritage Spa, juga fashion show dari Ami Atmanto.


kompas.com

Etnik Modern Di Dekorasi Pelaminan



Gaya etnik dengan sentuhan mutakhir memberikan kejutan manis pada tata­nan dekorasi upacara siram­an kali ini.
Nuansa dekorasi pelaminan ala tradisional niscaya selalu menjadi pilihan tepat untuk melaksanakan upacara siraman yang sakral menjelang hari istimewa kedua mempelai. Jika dekorasi etnik biasa dirasa terlalu monoton, gaya yang ditampilkan kali ini akan terasa lebih menyegarkan.
Lahan terbatas bukanlah penghalang untuk desain sederhana ini. Sebatang pohon pisang kipas yang ada, justru menjadi latar cantik dengan susunan pelepahnya yang unik.
Permukaan tanah cukup ditutup susunan batu paras palimanan, dikelilingi batu paras hitam, dan koral sikat untuk memberi kesan etnik namun tetap trendi. Sedangkan materi bambu sebagai struktur peneduh menjadi alternatif yang murah dan mudah direkayasa bentuknya.
Nuansa ungu dipilih untuk meninggalkan kesan mewah sebagai pengimbang kesederhanaan dekorasi pelaminan dari bambu. Serangkaian bunga besar beraneka warna menambah keceriaan di tengah kebun, diperkuat rangkaian mawar berbentuk bola, yang umum disebut ‘pomander’, disemat acak pada dinding untuk mempercantik suasana.
Detil modern berpadu sempurna dalam dekorasi penuh tradisi ini. Sangkar burung putih dan rangkaian kristal bak tetesan air hujan tak hanya memberi sentuhan mewah, tapi juga menyampaikan kesan yang sarat makna.Hangatkan suasana siraman dengan meletakkan lilin-lilin kecil di area yang kosong dengan cobek kecil sebagai alasnya. Murah, mudah didapat, dan unik.
Terakhir, sempurnakan acara siraman dengan cenderamata yang unik kepada para tetamu dan kerabat. Keranjang telur berisikan sabun, garam, dan sabut mandi berbahan alami dilengkapi sepasang sendal beralas loofah (sabut natural menghaluskan kulit), dan bantal mungil aromaterapi nan semerbak, akan meninggalkan keharuman dan kesan mendalam di hati mereka.


http://tabloidnova.com

erah Dominasi Tren Tata Rias 2010



Selamat tinggal riasan nude, selamat datang warna-warna cerah, yang akan mendominasi tampilan rias wajah di 2010.

Astrid Isnawati
Semburat warna tata rias terang penuh semangat adalah paduan yang bakal menjadi tren tahun depan. Tak perlu khawatir riasan menjadi berlebihan, pasalnya konsep minimalis masih berlaku di 2010.

Bagi Si Dinamis

Mata
Fokuskan
tata riasan pada mata dengan menyapukan warna jingga pada ujung tulang alis, lalu baurkan dengan warna hijau pada pangkalnya. Alternatif lain, beri eyeshadow warna hitam pada kelopak untuk mendapatkan efek smokey eyes.

Bibir
Untuk bibir, jatuhkan pilihan pada lipstik warna peach yang seirama dengan warna riasan mata dan membuat bibir lebih segar.

Pipi

Karena warna make up mata sudah Sempurnakan dengan pemulas pipi warna peach yang dicampur dengan cokelat yang natural.

Pesona Si Glamor


Mata
Ingin memakai warna pink dengan paduan yang unik? Tentu bisa. Triknya adalah menggabungkan si merah muda dengan putih keemasan. Jangan lupa membaurkan warna pink di area bawah eyeliner.

Bibir
Pulas bibir dengan lipstick pink yang mengilap. Selain membuat bibir lebih penuh, efeknya juga sungguh menggoda.

Pipi
Percerah wajah dengan pipi yang sudah dipoles blush on warna pink dan marun.


http://tabloidnova.com

Warna Cerah Dominasi Tren Tata Rias 2010



Selamat tinggal riasan nude, selamat datang warna-warna cerah, yang akan mendominasi tampilan rias wajah di 2010.

Astrid Isnawati
Semburat warna tata rias terang penuh semangat adalah paduan yang bakal menjadi tren tahun depan. Tak perlu khawatir riasan menjadi berlebihan, pasalnya konsep minimalis masih berlaku di 2010.

Bagi Si Dinamis

Mata
Fokuskan
tata riasan pada mata dengan menyapukan warna jingga pada ujung tulang alis, lalu baurkan dengan warna hijau pada pangkalnya. Alternatif lain, beri eyeshadow warna hitam pada kelopak untuk mendapatkan efek smokey eyes.

Bibir
Untuk bibir, jatuhkan pilihan pada lipstik warna peach yang seirama dengan warna riasan mata dan membuat bibir lebih segar.

Pipi

Karena warna make up mata sudah Sempurnakan dengan pemulas pipi warna peach yang dicampur dengan cokelat yang natural.

Pesona Si Glamor


Mata
Ingin memakai warna pink dengan paduan yang unik? Tentu bisa. Triknya adalah menggabungkan si merah muda dengan putih keemasan. Jangan lupa membaurkan warna pink di area bawah eyeliner.

Bibir
Pulas bibir dengan lipstick pink yang mengilap. Selain membuat bibir lebih penuh, efeknya juga sungguh menggoda.

Pipi
Percerah wajah dengan pipi yang sudah dipoles blush on warna pink dan marun.


http://tabloidnova.com

Tips Buat Acara di Kantor



1. Minta Izin. Setiap perusahaan mempunyai kebijakan yang berbeda-beda mengenai pesta kantor. Ada kantor yang sangat mendukung, sampai-sampai staf HRD-nya punya dana khusus untuk merayakan ulang tahun karyawannya. Tapi ada juga kantor yang penyelenggaraan pesta event party, party event di kantornya. Apalagi kalau tipe atasan Anda cukup keras dan melarang acara senang-senang selama jam kantor! Jadi, sebelum merancang acara kantor, penting sekali untuk minta ijin kepada kepala divisi atau atasan langsung Anda. Jangan sampai gara-gara lupa melakukan hal yang satu ini, pesta event party, party event Anda terpaksa bubar di tengah jalan. Bahkan bukan tidak mungkin, atasan Anda akan menilai Anda telah bersikap buruk.
2. Persiapkan Konsep. Mendengar kata ‘pesta’, Anda akan langsung terbayang topi-topi ulang tahun, kue yang besar, MC dan konsep acara yang rumit. Namun sebaiknya, acara pesta di kantor tidak perlu serumit itu, yang penting konsep Anda jelas. Harus ada company event planner, company party planner, event party planner, event management planner, management party, management planner, party event, party event planner jangan asal pesta-pesta. Misalnya, kalau acara farewell atau pisah-sambut, sebaiknya Anda menyiapkan acara yang sedikit hikmat, berbeda kalau Anda merayakannya di luar kantor, mau seheboh apa pun, tidak menjadi masalah.Tapi disini bukan berarti Anda menjadi minim kreatifitas dan terasa monoton. Misalnya ketika Anda menyambut valentine, Anda bisa mengadakan tukar menukar kado dengan barang-barang yang harus ‘buatan sendiri’. Atau ketika tahun baru, Anda bisa mengadakan acara makan bersama dan semua orang harus mematuih dress code yang telah ditentukan, misalnya busana sporty 80-an atau busana SD lengkap dengan topi merah-putih dan backpack-nya. Itulah gunanya company event planner, company party planner, event party planner, event management planner, management party, management planner, party event, party event planner, bukan sekedar gaya-gayaan.
3. Atur Waktu Yang Sesuai.Pastikan acara kantor, company party event dilakukan di jam-jam tidak produktif, misalnya selesai waktu makan siang. Tentunya masalah waktu ini harus dikompromikan dulu dengan manajer Anda. Dia tentunya paham mengenai budaya bekerja dan peraturan perusahaan. Setelah menetapkan waktu, Anda juga harus memastikan agar acara pesta tidak berlangsung molor. Untuk itu, Anda bisa menugaskan satu orang sebagai timekeeper. Memang, acara pesta company event ini bukan acara besar seperti launching product atau seminar, namun Anda tetap membutuhkan seorang timekeeper. Karena biasanya begitu Anda sudah asyik di dalam acara pesta, Anda sering lupa dengan waktu. Kalau sudah begini, klien Anda bisa terbengkalai pelayanannya.
4. Jaga Perilaku. Temanya memang pesta, company party, company party event, namun diselenggarakannya masih di lingkungan kerja formal. Jadi Anda tetap perlu menjaga sikap. Bercanda dan tertawa bersama, masih sah-sah saja, tapi jangan sampai kelepasan dan lepas kontrol sehingga menyinggung rekan kerja Anda. Jadi yang terpenting, Anda tetap harus menjada sikap profesional Anda. Ketika acara pesta company event usai, Anda bisa kembali ke situasi kerja seperti biasa dan jangan membawa suasana pesta tadi ke pekerjaan.


http://tipsanda.com

Pesta Pernikahan



Semua pasangan pengantin pasti setuju bila dikatakan bahwa hari pernikahan adalah saat-saat yang paling berkesan dalam hidup mereka. Bukan saja pada hari itu mereka menjadi raja dan ratu sehari, tetapi itu merupakan langkah awal dalam menapak perjalanan panjang menuju kebahagiaan bersama pasangan yang dicintai. Tentunya para calon pasangan pengantin telah berusaha dengan sungguh-sungguh untuk mempersiapkan segala sesuatu demi kelancaran pada hari pernikahan, namun mungkin saja ada yang terlewatkan.

Di bawah ini ada beberapa tips yang berguna bagi Anda dalam mempersiapkan berbagai keperluan pernikahan. :

1. Setelah diputuskan tanggal pernikahan, segeralah membentuk panitia pernikahan dengan lima divisi meliputi :
  • Seksi acara, undangan dan konsumsi;
  • Seksi dokumentasi, ijin pesta, surat nikah, kado dan sebagainya;
  • Seksi gedung, sound system, dekorasi, lampu dan pelaminan
  • Seksi protokoler, pagar ayu dan buku tamu;
  • Seksi keuangan (lebih baik dari keluarga sendiri).
2. Sebaiknya mulai mempersiapkan keperluan paket pernikahan Anda pada hari H-365 hari.
3. Anda tidak perlu mencantumkan permohonan kado berupa uang pada undangan kawin, karena saat ini masyarakat umum sudah paham betul kalau mereka harus memberi uang sebagai kadonya.
4. Bila Anda merasa sangat perlu untuk memberi nomor pada amplop kado yang diterima, sebaiknya jangan dilakukan di depan tamu yang bersangkutan karena kurang sopan.
5. Undangan kepada teman-teman dekat cukup berupa pemberitahuan secara lisan atau lewat telepon/faksimili.
6. Dahulukan pengiriman undangan kepada kerabat/orang yang dituakan.
7. Bentuk undangan tidak perlu aneh-aneh karena trend saat ini adalah simple, yang penting indah serta mudah dibaca.
8. Walaupun bukan suatu keharusan, sebaiknya sediakan souvenir kepada para tamu sebagai ucapan terimakasih.
9. Untuk tamu undangan dari luar kota, ada baiknya Anda ikut memikirkan tempat menginap bagi mereka, tidak perlu haris menginap di hotel, mungkin bisa di rumah sendiri.
10. Persiapkan kamar pengantin Anda. arang-barang yang harus ada di dalam kamar pengantin adalah tempat tidur besar, meja rias, bangku serta meja bila memungkinkan Lemari pakaian sementara b isa diganti dengan kapstok (gantungan pakaian).
11. Kamar pengantin tidak perlu banyak warna, cukup didominasi dengan putih/pastel color, yang penting kesan pengantin lebih menonjol.
12. Sediakan makanan lebih banyak dari jumlah tamu yang Anda undang, agar semua tamu kebagian.
13. Sepatu adalah bagian dari pernak-pernik
paket pernikahan. Bila gaun Anda putih, ivory atau beige, sebaiknya gunakan sepatu dengan warna yang senada. Bila gaun Anda emas atau warna lain, maka sepatu hitam atau emas akan mempercantik penampilan Anda.



http://www.f-buzz.com

Menghilangkan Bulu-bulu


Menghilangkan Bulu Kaki

Usahakanlah kaki perempuan agar tetap mulus dan terawat bersih, namun jika ternyata anda mempunyai bulu kaki maka resep dibawah ini akan Menghilangkan Bulu kaki anda selamanya , namun anda harus teratur memakainya.

Berikut caranya: Tumbuk sedikit merica, kapur barus dan beberapa tetes minyak tanah, kemudian campur hingga rata ramuan tersebut. Kumudian usapkan ramuan tadi di kaki yang ditumbuhi bulu, dengan sendirinya bulu-bulu tersebut akan rontok sendiri.

Menghilangkan bulu kumis

* Setelah bulu dicukur sampe abis, oleskan campuran dari minyak tanah,kapur barus dan tawas dengan perbandingan 5:1:1. Oleskan rutin setelah bercukur. Tawas dapat dibeli di toko kimia atau bahan roti.

* Madu dipanaskan sebentar lalu dioleskan pada kulit yang berbulu, tunggu agak kering dikit lalu dilap pake kain flanel, bulu akan tercabut.

* Campur air perasan jeruk nipis dengan gula pasir, sapu atau oleskan di atas bibir, tunggu biar kering kira-kira setengah jam baru dicuci. Lakukan rutin setiap hari.

* Tumbuk halus kulit pohon mangga dan kencur lalu diperas dan diambil airnya. Oleskan air parasan tadi ke bagian tubuh yang ditumbuhi bulu. Lakukan rutin selama 2 minggu sebelum tidur.

Menghilangkan Bulu Ketiak

* Cabut bulu ketiak seluruhnya lalu gosok ketiak yang sudah bersih dari bulu dengan kunyit yang sudah dicelupkan dulu di air kapur sirih.

* Tumbuk hancur 20 biji jintan putih dan sedikit kapur barus (3 butir ukuran kelereng),campur dengan air perasan jeruk nipis lalu sapukan pada ketiak yang sebelumnya telah dicukur.

* Tumbuk hancur 20 merica dan 3 butir kapur barus, campur dengan minyak kelapa atau minyak tanah. Sapukan di ketiak sebelum tidur, lama-lama bulu akan rontok dengan sendirinya.

berbagai sumber

Perawatan Kulit Wajah Untuk Yang Kering & Berminyak


Sebagai organ terluar dari tubuh, kulit tentunya lebih sensitif dalam menghadapi setiap kondisi seperti perubahan cuaca, penurunan kesehatan, dll. Karena itu pastinya perubahan-perubahan tersebut sangat mudah terlihat pada kulit. Salah satu yang paling sering adalah terjadinya kulit kering. Namun tak perlu khawatir, karena dengan penanganan dan Perawatan Kulit yang tepat, kulit segera jadi sehat kembali..

Setiap wanita pastilah akan merasa terganggu bila di bagian kulitnya mengalami sesuatu, misalnya karena perubahan cuaca kulit menjadi tampak kering atau berminyak.

Bagi para wanita yang selalu ingin merasakan memiliki kulit yang sehat, serta cantik dan tampil alami di setiap keadaan tentunya akan sibuk mencoba aneka perawatan kulit dan kecantikan. Sebelumnya, coba simak yang berikut ini..

Karakteristik Kulit Kering

Kulit kering biasanya mempunyai ciri pori-pori kulit terlihat kecil, terdapat keriput pada kulit, kulit tampak kering, dan bersisik. Karakteristik dari kulit kering biasanya, sulit dilembabkan, terasa kasar, terasa ketat pada cuaca/hawa dingin, terlihat lebih kusam, dan tua.

Cara perawatan kulit jenis ini adalah dengan cara membersihkan muka, sebaiknya segera menggunakan krim pelembab karena pada saat itu kondisi kulit masih lembab. Karena krim pelembab yang kita oleskan ke kulit dapat membentuk lapisan yang dapat mengurangi hilangnya air pada kulit karena proses penguapan.

Jika sering berada di ruangan ber-AC, sebaiknya kita juga sering memakai ulang krim pelembab, sehingga kulit tetap terjaga kelembabannya. Pakailah krim pelembab yang cocok di kulit seperti yang mengandung Ekstrak Bengkoang dan Susu Yogurt alaminya dapat menjadikan kulit tampak lebih putih dan senantiasa sehat.

Jangan lupa untuk sering meminum air putih, paling tidak 8 gelas perhari dan memakan sayur-sayuran dan buah-buahan

Karakteristik Kulit Berminyak

Sementara untuk perawatan kulit berminyak biasanya teksturnya kasar karena pori-pori kulit besar, tampak mengkilap dan terdapat noda kulit. Karakteristik kulit berminyak biasanya relatif lebih lentur, terlihat dan terasa kurang bersih, mudah berjerawat, dan make-up atau kosmetik sulit menempel rata.

Kebanyakan orang mempunyai kulit wajah berminyak di daerah T-ZOne (dagu, hidung dan dahi), karena di sana banyak terdapat kelenjar sebasea. Yang paling penting dalam perawatan kulit berminyak adalah mempunyai wajah yang bersih, karena wajah yang bersih dapat menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.

Adapun cara Perawatan Kulitnya dengan memakai krim pelembab yang bebas minyak atau yang sering dikatakan sebagai 100% oil free, karena formulanya cukup untuk memberikan kelembaban pada kulit tanpa membuatnya berminyak.

Penggunaan masker wajah 1-2 kali seminggu juga sangat dianjurkan untuk membersihkan pori-pori wajah secara mendalam. Jangan lupa untuk sering meminum air putih, paling tidak 8 gelas perhari dan memakan sayur-sayuran ataupun buah-buahan. Karena asupan yang kita makan dapat membantu menjaga kondisi kulit dari dalam.

astaga.com

Menjaga Kesehatan Mata Anda


Orang tua selalu bilang makan wortel supaya mata sehat, ada juga yang bilang makan banyak wortel setiap hari supaya terhindar dari minus. Beberapa beranggapan bahwa makan atau minum jus wortel dapat menormalkan mata yang minus. Benarkah semua anggapan itu? Lalu bagaimanakah menjaga Kesehatan Mata kita? Berikut tips sederhananya.

Secara umum fungsi mata adalah sebagai indera penglihatan yang menerima rangsangan cahaya pada retina dengan perantaraan serabut-serabut Nervus Optikus, menghantarkan rangsangan ini ke pusat penglihatan pada otak untuk ditafsirkan.

Bukan rahasia lagi memang vitamin A merupakan faktor penting bagi keadaan dan kesehatan mata kita. Seperti yang selalu dianjurkan orang tua kita untuk banyak mengkonsumsi wortel yang terkenal dengan kandungan vitamin A-nya. Karena kekurangan vitamin A dapat menimbulkan beragam gangguan mata, salah satunya rabun senja. “Vitamin A memberikan energi dan menjamin regenerasi sel lebih baik,” terang dr. Ria Sylvia Sp.M, dokter spesialis mata dari RS Mata Undaan saat ditemui Tim eHealth di sela-sela kesibukannya.

Namun, dr. Ria - sapaan akrab dr. Ria Sylivia - menjelaskan bahwa vitamin A bukanlah jawaban bagi penderita rabun jauh (minus) atau rabun dekat (plus) untuk dapat sembuh, seperti mitos yang banyak tersebar di masyarakat. Kekurangan Vitamin A juga bukan penyebab timbulnya kelainan kemampuan melihat tersebut, yakni rabun jauh dan rabun dekat. “Dulu pernah ada kejadian besar bahwa banyak orang mengalami rabun jauh karena kurang konsumsi vitamin A, lalu setelah mereka mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin A mata mereka berangsur-angsur sembuh,” tutur dokter lulusan Universitas Airlangga ini. “Maka dari itu stigmanya, kalau penglihatan mulai tidak jelas, maka orang langsung identik pada wortel,” lanjutnya dengan senyum.

Untuk kelainan rabun dekat atau pun jauh, diakibatkan karena kelainan anatomi mata, atau pada genetik. Ia kemudian menjelaskan bahwa saat ini permainan untuk anak-anak yang beredar adalah permainan yang banyak memiliki detail kecil-kecil yang menuntut akomodasi mata lebih, seperti contohnya komputer yang memiliki banyak detail tulisan, papan tulis putih yang terkadang memiliki tulisan spidol terlalu tipis.

Ia menghimbau, terutama bagi para orang tua yang memiliki anak masih umur anak sekolah, untuk lebih sadar dan waspada dengan kebiasaan anak yang tidak biasa untuk Kesehatan Mata. Seperti contohnya:

1. Nonton televisi terlalu dekat

2. Posisi anak saat melihat, pertama-tama melihat tegak kemudian memiringkan kepala terlalu ke kiri atau ke kanan, atau terlalu menunduk dan juga menengadah

3. Prestasi menurun

Bisa jadi beberapa ciri tersebut merupakan ciri-ciri mata anak Anda tidak normal, maka dokter ini menghimbau kepada para orang tua untuk memeriksakan kondisi kesehatan mata anak kepada dokter mata. “Kalau anak-anak kan tidak terlalu dapat mengeluhkan keadaannya dibandingkan orang dewasa, maka orang tua harus lebih aware,” tutur dr. Ria.

surabaya-ehealth.org

Langkah Melakukan Terapi Musik

Terapi musik tidak selalu membutuhkan kehadiran ahli terapi, walau mungkin membutuhkan bantuannya saat mengawali terapi musik. Untuk mendorong peneliti menciptakan sesi terapi musik sendiri, berikut ini beberapa dasar terapi musik yang dapat anda gunakan untuk melakukannya.

1. Untuk memulai melakukan terapi musik, khususnya untuk relaksasi, peneliti dapat memilih sebuah tempat yang tenang, yang bebas dari gangguan. Peneliti dapat juga menyempurnakannya dengan aroma lilin wangi aromaterapi guna membantu menenangkan tubuh.

2. Untuk mempermudah, peneliti dapat mendengarkan berbagai jenis musik pada awalnya. Ini berguna untuk mengetahui respon dari tubuh responden. Lalu anjurkan responden untuk duduk di lantai, dengan posisi tegak dan kaki bersilangan, ambil nafas dalam – dalam, tarik dan keluarkan perlahan – lahan melalui hidung.

3. Saat musik dimainkan, dengarkan dengan seksama instrumennya, seolah – olah pemainnya sedang ada di ruangan memainkan musik khusus untuk responden. Peneliti bisa memilih tempat duduk lurus di depan speaker, atau bisa juga menggunakan headphone. Tapi yang terpenting biarkan suara musik mengalir keseluruh tubuh responden, bukan hanya bergaung di kepala.

4. Bayangkan gelombang suara itu datang dari speaker dan mengalir ke seluruh tubuh responden. Bukan hanya dirasakan secara fisik tapi juga fokuskan dalam jiwa. Fokuskan di tempat mana yang ingin eneliti sembuhkan, dan suara itu mengalir ke sana. Dengarkan, sembari responden membayangkan alunan musik itu mengalir melewati seluruh tubuh dan melengkapi kembali sel – sel, melapisi tipis tubuh dan organ dalam responden.

5. Saat peneliti melakukan terapi musik, responden akan membangun metode ini melakukan yang terbaik bagi diri sendiri. Sekali telah mengetahui bagaimana tubuh merespon pada instrumen, warna nada, dan gaya musik yang didengarkan, responden dapat mendesain sesi dalam serangkaian yang telah dilakukan sebagai hal yang paling berguna bagi diri sendiri.

6. Idealnya, peneliti dapat melakukan terapi musik selama kurang lebih 30 menit hingga satu jam tiap hari, namun jika tak memiliki cukup waktu 10 menitpun jadi, karena selama waktu 10 menit telah membantu pikiran responden beristirahat (Pandoe,2006).

puskesmas-oke.blogspot.com

Rehabilitasi Bagi Penderita Jantung

Penyakit jantung yang dapat diberi program Rehabilitasi Medik antara lain:
1. Gangguan mekanik jantung: sumbatan atau kebocoran katup jantung.
2. Tekanan perifer yang meningkat akibat hipertensi (tekanan darah tinggi).
3. Energi yang berkurang: Angina pectoris, myocard infark (jantung koroner).

Jawaban :

Penatalaksanaan:
- Program Rehabilitasi Medik diberikan segera setelah keadaan krisis dilewati sampai penderita dapat kembali ke pekerjaan/ kehidupan semula (idealnya). Atau bila penderita sudah cukup puas terhadap keterbatasannya dan dapat melakukan aktifitas sehari-hari yang berarti.

- Dalam pelaksanaan program Rehabilitasi Medik harus secara terpadu antara Team
Pusat Rehabilitasi Medik dan Dokter Ahli Jantung.


- Jenis Rehabilitasi Medik yang diberikan: Rehabilitasi fisik, psikis dan pekerjaan.


Rehabilitasi Fisik:


1. Rehabilitasi pada Fase Akut (Program di Rumah Sakit):

- Diberikan segera setelah masa krisis dilewati (atas konsul Dokter Ahli Jantung).
- Diberikan selama 2-3 minggu:

a. Hari ke 2-7: bed exercise, brething exercise, gentle massage, latihan pasif/ aktif ringan untuk kelompok otot, & latihan relaksasi.

b. Hari ke 7-10: latihan diatas dilanjutkan, ditambah latihan duduk ditepi tempat tidur tanpa pertolongan, & latihan berdiri ditepi tempat tidur.


c. Hari ke 10: latihan seperti diatas, latihan lengan & tungkai secara gentle, latihan jalan 100 m.


d. Hari ke 15: latihan diatas lanjutkan, ditingkatkan dengan naik tangga, latihan tubuh & latihan berjalan lebih lama.


e. Minggu ke 3: latihan lebih ditingkatkan, naik tangga 1 lantai/ 1 tingkat rumah, latihan berjalan 400 m/keliling rumah, & home program.


Latihan dari tahap pertama ke tahap berikutnya tidak boleh diteruskan bila ditemukan hal-hal sebagai berikut:


- Frekuensi nadi meningkat > 30x/ menit dari nadi awal atau turun > 10x/ menit dari nadi awal.

- Ada gangguan irama jantung yang timbul selama atau sesaat setelah latihan.

- Sesak nafas, nyeri angina dan kelelahan yang timbul selama atau setelah latihan.

- Pucat, keringat dingin, bradikardi, hipotensi, pusing atau syncope.


2. Fase di rumah (4-8 minggu):


a. General exercise: jalan naik tangga, naik sepeda tanpa tahanan, latihan pernafasan, & latihan relaksasi. Latihan dilakukan 3 kali seminggu.

b. Health education: Konsultasi dengan Ahli Jantung, Psikolog, Gizi, masalah pekerjaan, masalah hubungan seksual.

c. Evaluasi Treadmill minggu ke 4 & minggu ke 8.


3. Fase lanjutan (3-6 bulan):


- Penderita berlatih diluar atau ditempat masing-masing dengan kontrol ke bagian jantung untuk mengevaluasi dan pengawasan program yang telah dikerjakan.

- Pada fase ini penderita sudah bisa bergabung dengan Klub Jantung Sehat.


4. Fase Pemeliharaan:
Usaha-usaha yang dilakukan untuk pencegahan sekunder: latihan fitness. Program seumur hidup.

Rehabilitasi Psikologi:

- Yang banyak dikeluhkan: masalah pribadi, keluarga, pekerjaan, & masalah sosial.

- Bila masalah tersebut dibiarkan akan merupakan stress bagi penderita dan merupakan faktor risiko.

- Tindakan berupa: memberikan psikoterapi, menyarankan pada keluarga untuk memberikan suasana yang tenang, konsultasi dengan Team
Pusat Rehabilitasi yang lain tentang perkembangan penyakitnya.


Rehabilitasi Pekerjaan:


- Untuk menentukan jenis pekerjaan/ aktifitas fisik dikemudian hari harus dilakukan Exercise Stress Test.

- Dari hasil Exercise Stress Test dapat terjadi 3 kemungkinan:

a. Kapasitas jantungnya melampaui keperluan kerja.
b. Kapasitas jantung terlalu rendah untuk pekerjaan semula.
c. Hasilnya meragukan.

- Bila terjadi hal (b & c), penderita dapat dimulai dengan:
1. Melatih kembali untuk bekerja yang sesuai dengan kemampuan.
2. Mencoba pekerjaan yang diinginkan.
3. Mengirim kepusat-pusat latihan kerja.
4. Penderita pensiun.

obatdankesehatan.cemiti.com

Perawatan Spa, Gaya Hidup Mewah atau Kebutuhan?

Konsep spa sekarang ini telah berkembang dengan cepat dalam beberapa dekade terakhir. Ide dari spa tradisional adalah tempat relaksasi, di mana orang dapat memasukkan zona yang damai dan mewah dalam perawatan diri, seperti facial dan massage.

Dalam beberapa tahun terakhir, spa telah menjadi kurang eksklusif untuk wanita, dan para pria mulai menghadiri perawatan spa juga. Pengembangan ini relatif baru berarti bahwa jumlah spa di seluruh negara, dan dunia, telah berkembang dengan cepat karena memiliki beragam layanan yang ditawarkan.

Secara historis, spa telah dikunjungi untuk alasan kesehatan, karena penyembuhan dengan air. Nama spa berasal dari kota Spa di Belgia, yang terkenal karena pemandian air panasnya dan perawatan air mineralnya, yang dikenal sebagai balneotherapy dan hidroterapi.

Spa yang modern menawarkan berbagai layanan, dan kini dianggap sebagai tempat untuk relaksasi dan pengobatan dari banyak jenis salon kecantikan. Perawatan umum termasuk perawatan massage, facial, waxing dan aromaterapi. Meskipun perawatan ini banyak ditawarkan di spa, namun banyak salon juga akan menawarkan perawatan yang lebih umum, seperti Swedish massage dan terapi batu panas.

Diantara yang paling populer dari perawatan tubuh adalah refleksi atau "zona terapi", yang dalam praktiknya merangsang titik pada kaki dan tangan yang diyakini akan bermanfaat untuk bagian lain dari tubuh, selain itu refleksi ini juga bekerja untuk menghilangkan racun dalam tubuh, memperbaiki jaringan tubuh, mengembalikan kesehatan tubuh, dan meningkatkan sirkulasi untuk membuat kulit tampak lebih halus dan lembut.

Baru-baru ini spa beramai-ramai dan spa berpasangan menjadi sangat populer. Banyak yang menawarkan perawatan spa berpasangan yang memungkinkan pasangan untuk menikmati waktu bersama-sama ketika sedang dimanjakan. Spa beramai-ramai telah menjadi sangat populer di kalangan wanita dan semakin dipilih sebagai berkumpulnya teman sesame wanita.

Sekarang ini, banyak hotel-hotel mewah menawarkan fasilitas spa yang eksklusif, serta spa khusus istirahat akhir pekan. Voucer spa juga menjadi populer sebagai hadiah ulang tahun, karena semakin banyak orang di seluruh dunia ketagihan dengan spa.

www.lifestyle.dnaberita.com

Cermat Menentukan Sekolah Kesehatan

Dinas Kesehatan Provinsi Jatim mengimbau kepada masyarakat, agar berhati-hati dalam memilih sekolah kesehatan untuk putra-putrinya, sehingga tidak menyesal di kemudian hari.

Imbauan tersebut disampaikan Kepala Seksi Peningkatan Mutu Tenaga Kesehatan dan Akreditasi Dinas Kesehatan Provinsi Jatim, drg. Mundi Sri Pangestu dalam pertemuan dengan wartawan di Surabaya.

"Saat ini banyak pendirian sekolah kesehatan umumnya berbentuk STIKES, yang membuka jenjang pendidikan mulai dari diploma tiga, diploma empat hingga strata satu," katanya.

Persoalannya, lanjut Mundi, tidak semua sekolah kesehatan tersebut memperoleh ijin operasional, sehingga lulusannya banyak yang mengadu ke Dinas Kesehatan, karena belum menerima sertifikat dari Dinas Kesehatan.

Mundi mengemukakan, sesuai Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional Nomer 20 Tahun 2003, ijin pendirian diploma dan strata satu kesehatan diserahkan kepada Dinas Pendidikan Nasional (Diknas).

"Diknas kemudian minta tolong kepada Depkes, selanjutnya Depkes membuat Permenkes yang isinya pendirian sekolah kesehatan harus memperoleh rekomendasi dari Dinkes provinsi dan kabupaten/kota," katanya menjelaskan.

Menurut Mundi, saat ini lebih dari 150 diploma tiga kesehatan yang berdiri di Jatim, terutama untuk jurusan keperawatan dan kebidanan yang rata-rata memiliki 60 hingga 400 mahasiswa.

Karena banyaknya sekolah kesehatan tersebut, lulusannya banyak yang tidak terserap di Jatim, sementara lulusannya jarang yang mau bekerja di luar Jawa.

"Pada umumnya, sekolah kesehatan tersebut berdiri dengan menerima mahasiswa terlebih dahulu, sedangkan izinnya diurus setelah sekolahnya operasional," katanya.

Untuk menertibkan sekolah-sekolah kesehatan tersebut, lanjut dia, pihaknya tidak bisa berbuat banyak, karena menurut Undang-Undang Sisdiknas, Dinkes tidak bisa melakukan intervensi.

"Kami tahu kalau sebuah sekolah bermasalah setelah lulusannya mengadu ke Dinkes. Karena itu, sejumlah sekolah saat ini meminta pembinaan Dinkes dan kami juga sudah membentuk Majelis Kesehatan Provinsi," katanya. Kalau ada pengaduan, kata dia, pihaknya hanya bisa meneruskan ke Kopertis.

www.kompas.com