Selasa, 02 Februari 2010

Dekorasi Ruang Tamu Yang Kecil

Apabila Anda ingin kamar tamu menjadi ruang untuk bersantai dan berkumpulnya keluarga. Maka Anda harus merancang kembali atau mengubah bentuk satu kamar tamu sehingga menjadi tempat yang nyaman, apalagi kalau ruangan itu kecil. Anda dapat melihat cara-cara berikut ini, dan memperhatikan bahwa ada berbagai pilihan untuk menghias satu kamar tamu kecil.

Anda dapat memakai dekorasi yang Anda sukai, yang juga dapat membantu membuat ruangan Anda terlihat lebih besar. Seperti, penempatan furnitur di dalam ruangan haruslah yang lebih kecil dari ruangan, agar kelihatan lebih banyak tempat dan lebar ruangannya. Lebih baik di ruangan yang kecil Anda menggunakan sofa panjang 2 tempat duduk, dibandingkan sofa besar untuk tempat duduk tamu agar dapat duduk dengan nyaman.


Ditambah dengan Ide bagus yang Anda miliki pasti akan menambah kesenangan di ruang tamu, karena campuran dekorasi Anda. Boleh juga dikombinasikan dengan sofa kecil lagi dan menambahkan cermin besar atau yang berdekorasi, sehingga membuat ruangan terlihat lebih besar dan luas.


Yang harus Anda perhatikan, bila Anda sedang mendekorasi
arsitektur desain ruang tamu kecil Anda harus berpikir juga di mana Anda menempatkan aksesoris dan furnitur. Anda mungkin mempertimbangkan prinsip-prinsip lain bila mengatur aksesoris dan mebel di dalam ruang tamu Anda.Tapi pastikan mebel Anda tidak terlalu dekat pintu, agar tidak menghalangi tutup dan buka pintu.


Jika Anda memikirkannya dari segi desain, maka Anda harus merencanakan dari pertama bagaimana cara memaksimalkan ruang tamu. Anda bisa mencoba menggunakan gaya modern untuk mendekorasinya, karena hal itu akan membuat ruangan nampak lebih luas. Memutuskan gaya desain yang Anda inginkan, pasti akan menghabiskan sebagian besar waktu Anda.
Warna adalah salah satu faktor yang mempengaruhi arsitektur desain ruang tamu Anda. Anda harus dapat menentukan warna yang bisa membuat ruangan terkesan nampak lebih besar. Untuk dekorasi warna ruangan harus dengan warna terang seperti kuning terang atau orange, warna yang senada, jika Anda ingin terlihat lebih lembut bisa juga memakai warna hijau terang. Apabila menggunakan warna tua akan jadi kelihatan jauh dan mendalam. Untuk membuat ruangan kelihatan lebih luas haruslah mengecat tembok dengan warna abu-abu atau abu kebiruan. Jika warna abu-abu dirasakan membosankan, bisa mencari warna yang lebih menyegarkan seperti warna hijau atau biru untuk mendapatkan suasana yang diinginkan.

vibizlife.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar