Berikut saran Dr. Jessica Wu, dermatologis dari
1. Lotion.
Paling encer ketimbang cream massage maupun pelembab yang lainnya. Lotion yang baik, tak terlalu greasy (berminyak), dan menyerap dengan cepat. Lotion merupakan pilihan paling tepat jika Anda membutuhkan pelembap yang ringan atau bila digunakan untuk seluruh tubuh.
Karena bentuknya ringan dan tidak meninggalkan residu, lotion bisa digunakan di pagi hari tanpa perlu khawatir bisa menempel di pakaian. Pilihlah lotion jika Anda hidup di iklim yang lembap atau ketika cuaca mulai panas.
2. Krim
Beauty cream tubuh lebih pekat ketimbang lotion dan mengandung lebih banyak minyak pelembap. Jadi, krim tubuh (body cream) paling baik digunakan di kulit yang paling kering, seperti lengan dan kaki, yang tak memiliki banyak kelenjar minyak ketimbang dada dan punggung. Krim banyak digunakan untuk kecantikan, misalnya jenis beauty cream.
Jika ada jerawat di dada dan punggung artinya kulit Anda memiliki minyak alami yang cukup. Jadi hindari penggunaan cream di daerah ini. Gunakan skin cream jika Anda menemukan ada kulit yang mengelupas karena kering meski sudah menggunakan lotion.
Anda mungkin perlu juga menggunakan krim yang lebih pekat jika cuaca makin dingin atau sedang bepergian ke daerah kering. Untuk mengunci kelembapan, gunakan krim tubuh segera setelah mandi.
3. Body butter
Body butter memiliki proporsi minyak paling tinggi. Karena itu sangat kental mirip margarin atau mentega. Biasanya body butter memiliki kandungan shea butter, cocoa butter, dan coconut butter.
Bentuk pelembap seperti ini bisa jadi sangat berminyak dan sulit dioleskan, tidak seperti cream massage. Maka akan sangat baik jika dioleskan di daerah yang amat kering dan cenderung pecah misalnya sikut, lutut, dan tumit. Untuk menghindari ceceran residu yang amat berminyak dan bisa menempel ke mana-mana, lebih baik gunakan body butter di malam hari.
http://perempuan.kompas.com
Dukung Kampanye Stop Dreaming Start Action Sekarang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar